PT Asaba bersama Maptek resmi menyerahkan hibah perangkat lunak tambang Maptek Vulcan kepada Fakultas Teknik Pertambangan dan Perminyakan (FTTM) Institut Teknologi Bandung pada Selasa, 15 Juli 2025. Acara penyerahan ini berlangsung di kampus ITB dan turut dihadiri oleh jajaran pimpinan FTTM ITB, yaitu Prof. Dr. Eng. Ir. Syafrizal, S.T., M.T., IPM (Dekan FTTM ITB), Dr. Eng. Ir. Taufiq Mulyanto (Wakil Dekan Bidang Akademik FTTM ITB), serta Dr. Eng. Tommy Alvin Rivai, S.T., M.Eng. (Koordinator Program Riset dan Inovasi FTTM ITB). Perwakilan dari PT Asaba, Bapak Ricky Ong selaku Surveying Division Manager dan Zulfa Nindya Salsabila sebagai Technical Specialist Maptek, hadir langsung dalam seremoni penandatanganan sebagai bentuk komitmen perusahaan dalam mendukung pengembangan dunia pendidikan tinggi di bidang geosains dan pertambangan. Turut serta hadir dan mendukung juga dalam kegiatan ini Simon Johnston, APAC Sales and Technical Services Manager dari Maptek.
Hibah software Maptek Vulcan ini merupakan bentuk nyata sinergi antara industri dan institusi pendidikan dalam menciptakan SDM yang unggul dan siap bersaing di tingkat global. Dengan teknologi yang digunakan oleh para profesional di industri pertambangan, software ini akan menjadi alat pendukung utama dalam kegiatan praktikum, simulasi, maupun perancangan tambang secara digital bagi mahasiswa FTTM. Tidak hanya bagi mahasiswa, para tenaga pendidik juga dapat memanfaatkan perangkat lunak ini untuk pengembangan materi ajar yang lebih aplikatif dan relevan dengan kebutuhan industri saat ini.
Lebih dari sekadar alat bantu akademik, keberadaan software ini di lingkungan kampus diharapkan mampu membangun iklim riset yang lebih aktif dan produktif. Dengan fitur-fitur geologi dan mine planning yang komprehensif, Maptek Vulcan dapat menjadi fondasi bagi pengembangan penelitian inovatif yang berdampak nyata bagi dunia pertambangan Indonesia. PT Asaba percaya bahwa dukungan terhadap pendidikan adalah investasi jangka panjang untuk kemajuan teknologi, keberlanjutan industri, dan masa depan bangsa.